PSP News — Partai NasDem memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Raden Adipati Surya-Edward Antony untuk maju pada Pilkada Serentak 9 Desember di Kabupaten Way Kanan, Lampung.
Hal itu disampaikan Raden Adipati Surya, saat berkunjung ke kantor Lampung Post, Rajabasa, Bandar Lampung, Lampung, Kamis (25/6).
Adipati mengatakan ia bersama calon wakilnya Edward Anthony sudah memiliki cukup perahu setelah mendapatkan rekomendasi Partai NasDem dan Partai Demokrat.
Mendapat rekomendasi dukungan dari Partai NasDem, pasangan itu semakin percaya diri mendaftar ke KPU Kabupaten Way Kanan dengan jumlah kursi di DPRD Way Kanan sebanyak 16 kursi. Terdiri dari 11 kursi Partai Demokrat dan 5 kursi dari NasDem.
NasDem adalah partai pertama yang memberikan rekomendasi kepada pasangan Berani Jilid II ini.
“Untuk mendapatkan surat rekomendasi dari Partai NasDem tidak ada sedikitpun mahar yang diberikan dan untuk prosesnya pun tidaklah ribet,” jelas Adipati.
Setelah Partai NasDem, tambah Adipati, barulah menyusul surat rekomendasi dari Partai Demokrat.
“Sedangkan untuk surat rekomendasi partai lainnya kita masih menunggu hasil yang selama ini kita jalin komunikasi dengan baik. Tetapi, saya tidak akan pernah memborong partai,” tegasnya.(Lampost/*)