Deklarasi Tahap III yang diselenggarakan oleh DPW Partai NASDEM Sumatera Utara berlangsung lancar dan meriah. Acara dilaksanakan di Hotel Grand Aston City Hall, Medan (23/7).
Ini merupakan deklarasi tahap akhir dari seluruh rangkaian seleksi bagi bakal calon kepala daerah se Sumatera Utara yang diusung Partai NASDEM, yaitu 6 daerah : Kota Medan, Kab. Simalungun, Kab. Labuhan Batu,
Kab. Labuhan Batu Selatan, Kab. Nias dan Kab. Nias Barat.
Seperti yang dilaporkan oleh Ketua DPW Partai NASDEM Sumatera Utara, Ir. HT. Erry Nuradi, Msi. bahwa, ada 23 Pilkada serentak di Sumatera Utara pada 9 Desember 2015 nanti yang diusung Partai NASDEM Sumatera Utara.
Rangkaian Tahapan Deklarasi Calon Kepala Daerah pada PILKADA yang diusung DPW Partai NASDEM Sumatera Utara :
– Tahap I ( 23 Juni 2015 ) Deklarasi 7 Bakal Calon KDh
– Tahap II ( 8 Juli 2015 ) Deklarasi 10 Bakal Calon KDh
– Tahap III ( 23 Juli 2015 ) Deklarasi 6 Bakal Calon KDh
Seluruh Bakal calon KDh yang telah di Deklarasikan telah melalui serangkaian tahapan, mulai dari penjaringan, penyaringan, hingga uji kualitas dan elektabilitas yang melibatkan lembaga survey independen, ujar Erry, Ketua DPW Partai Nasdem Sumut, Selain itu data-data atau berkas ke semua bakal calon KDH tersebut juga telah melalui verifikasi fi Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajatisu) sehingga diketahui rekam jejak atau track record dari masing bakal calon KDh yang mendaftar di Partai NASDEM terkait masalah hukum. “Artinya, Nasdem hanya akan merekomendasikan orang-orang yang clear dari masalah hukum yang menjadi bakal calon kepala daerah, berdasarkan hasil verifikasi yang disampaikan pihak Kejatisu.” tegas Erry yang juga Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu).
Deklarasi tahap akhir ini juga dirangkaikan dengan Hala Bihalal DPW Partai NASDEM Bersama Anggota DPR-RI dari Partai NASDEM Prananda Surya Paloh, dalam rangka perayaan Idul Fitri 1036 Hijriah. Selain itu ditempat yang sama sebelumnya telah diadakan Konsolidasi dengan dengan seluruh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NASDEM Kabupaten/Kota se Sumatera Utara.
“Kita juga mengundang Komisioner Pemelihan Umum Sumatera Utara untuk hadir memerikan pembekalan terkai berbagai hal menyangkut pelaksanaan Pilkada serentak di Sumatera Utara,” jelas Sekretaris DPW Iskandar ST.
Melalui ajang konsolidasi ini, lanjut Iskandar, pihaknya berharap seluruh struktur Partai NasDem di semua tingkatan di Sumut bersama 23 balon KDh dari Partai NasDem memiliki pemahaman dan tekad yang sama dalam mewujudkan target partai untuk memenangkan pilkada serentak 2015 di Sumut.
Ditempat terpisah, Anggota DPR-RI Prananda Surya Paloh, mengatakan ” Alhamdulillah dapat hadir untuk memberikan sambutan pada acara Halal bi Halal, sekaligus acara deklarasi ke III Nasdem Sumatera Utara. serta berlangsung lancar dan memberikan 23 calon pemimpin Sumatrea Utara dengan semangat untuk berjuang bersama. Bahu membahu membangun Sumatera Utara tercinta “. (tk/totosm)
Sumber : Harian Andalas