PSP News, Medan — Yayasan Prananda Surya Paloh (PSP) kembali menggelar bakti sosial (baksos) kepada masyarakat di Jalan Ampera, Kecamatan Medan Timur, Sumatera Utara (Sumut) Sabtu (30/3).
Bakti sosial tersebut meliputi cek kolesterol, gula darah, asam urat, kacamata, katarak dan operasi bibir sumbing, dibantu sejumlah tim medis. Baksos dipimpin dokter senior dari Sumatera Utara, Dr Mustafa Kamil Adam yang juga Pembina PSP Foundation.
“Baksos ini sebagai upaya menyentuh langsung masyarakat, sekaligus memenuhi kebutuhan warga di sisi kesehatan. Masyarakat ingin mengetahui atau mengecek kesehatan,” ujar Ketua Yayasan PSP Gandi Manurung.
Masyarakat, kata Gandi, perlu mengetahui sejak awal kondisi kesehatan tubuh mereka sehingga bisa dilakukan antisipasi dini.
“Kami bersyukur, kegiatan ini mendapat apresiasi dan sambutan hangat. Ada puluhan masyarakat ikut pemeriksaan kesehatan ini, dan mereka merasa bahagia karena dilayani dengan sangat baik,” ujarnya.
Dikatakan, kegiatan seperti ini sejak lama sudah masuk dalam agenda Prananda Surya Paloh yang kerap berbagi kepada masyarakat. Hal ini, katanya, sesuai tekad dan program yang sudah dicanangkan Prananda sebagai anggota DPR RI Fraksi NasDem, yakni ‘Gaji dan Tunjanganku untuk Kota dan Desaku’.
Gandi mengatakan, beberapa waktu lalu, Prananda juga menggelar baksos berupa pemenuhan air bersih bagi warga Desa Sambirejo Timur, Kecamatan Percut Seituan. Selain itu, juga memberikan nutrisi bagi puluhan ibu hamil dan balita.
Pada pemilihan legislatif (pileg) tahun ini, Prananda kembali maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI nomor urut 1 daerah pemilihan Sumut 1 meliputi Kota Medan, Deliserdang, Tebingtinggi dan Serdangbedagai.
Ditegaskan, Indonesia saat ini membutuhkan orang-orang muda yang berwawasan, dan Prananda masuk dalam daftar tokoh muda berwawasan itu.