

PSP News — Ketua Umum (Ketum) Garda Pemuda NasDem, Prananda Surya Paloh, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan GP NasDem Kota Medan periode 2018-2023 kepada Ketua GP NasDem Kota Medan, Habiburrahman Sinuraya.
Penyerahan dilakukan langsung oleh Prananda didampingi pengurus DPW GP NasDem Sumut, Darma Wijaya dan Defri Noval Pasaribu di Rumah Aspirasi Prananda Surya Paloh, Jalan KH Ahmad Dahlan, Medan, Jumat (15/2) malam.
“GP NasDem di Sumut, khususnya Kota Medan harus bisa melakukan metode canvasing atau door to door dengan mengunjungi atau menyentuh langsung masyarakat,” kata Prananda, Senin (18/2).
Dengan cara demikian, sebut Prananda, bisa bertemu langsung sekaligus mengenalkan caleg-caleg dari Partai NasDem. Cara ini juga sebagai upaya mendengarkan masukan atau keluhan secara langsung dari masyarakat.
Menurutnya, dengan teknik canvasing tersebut, para caleg dari NasDem juga bisa menyampaikan berbagai hal yang sudah dan akan dilakukan. Dengan demikian, juga bisa semakin dikenal masyarakat.
Prananda juga meminta agar GP NasDem Sumut, terutama Kota Medan, bisa memenangkan Partai NasDem pada pemilu 17 April mendatang.
“Salah satu caranya dengan meraup 30 persen suara pemuda di provinsi ini, khususnya di Medan,” pesan Prananda.
Menyikapi pesan tersebut, Habib menegaskan siap menjalankan amanah tersebut dengan bekerja keras mendapatkan 30 persen pemuda atau kaum milenial di Sumut, terutama di Kota Medan.
“Kami akan bekerja keras mewujudkan permintaan tersebut, yakni suara kaum milenial dengan kategori usia 18-35 tahun. Terpenting, kami berupaya memenangkan dua kursi untuk DPR RI, terkhusus untuk kemenangan Kakak Prananda kembali ke DPR RI. Insya Allah bisa tercapai,” tegasnya.
Habib juga menekankan dalam waktu dekat, tepatnya sebelum 17 April, pihaknya akan membentuk GP NasDem tingkat kecamatan se-Kota Medan. Dengan adanya GP NasDem di 21 kecamatan, maka untuk memeroleh target 30 persen suara itu menjadi lebih ringan.
“Kami akan tetap berkoordinasi sekaligus minta arahan kepada Ketua Umum GP NasDem dan GP NasDem Sumut untuk menghasilkan kinerja lebih baik,” pungkasnya.